Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Personel Polres Banjar Angkatan 29 Gelar Syukuran Atas Pengabdian 15 Tahun

Akira Rayzel - Menginjak tahun ke-15 mengabdi pada institusi Polri khususnya di Polres Banjar, Personel Polres Banjar Angkatan 29 atau biasa disebut Dregd yakni akronim dari Dua Ribu Enam Gelombang Dua menggelar bakti sosial sebagai bentuk rasa syukur. (19/01)


Kegiatan bakti sosial tersebut digelar di Pondok Pesantren Darul Ikhlas Dusun Randegan Desa Mekarharja Kecamatan Purwaharja Kota Banjar dengan memberikan bantuan sembako berupa beras, telur, minyak goreng, makanan ringan, serta sembako lainnya.


Bripka M. Satori selaku ketua angkatan 29 di sela-sela kegiatan tersebut mengatakan kegiatan baksos ini dilaksanakan sebagai bentuk syukuran atas pengabdian dan pencapaian personel Polres Banjar angkatan 29 yang sudah menginjak tahun ke-15.


"Semoga dengan digelarnya baksos ini, Kami menjadi lebih baik lagi dalam melaksanakan tugas, serta bantuan yang Kami serahkan dapat bermanfaat bagi Ponpes Darul Ikhlas ini" ucap Bripka Satori. 


Dalam kegiatan tersebut Para Personel Angkatan 29 Polres Banjar disambut langsung oleh pengurus Ponpes tersebut, serta berkesempatan mendoakan kepada para Personel serta mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. 

Posting Komentar untuk "Personel Polres Banjar Angkatan 29 Gelar Syukuran Atas Pengabdian 15 Tahun"